BeritaPemerintahan

Semarak HUT RI ke-79, Desa Butun Gelar Jalan Sehat, Jurnalis Reportasenews.net Turut Ambil Bagian

449
×

Semarak HUT RI ke-79, Desa Butun Gelar Jalan Sehat, Jurnalis Reportasenews.net Turut Ambil Bagian

Sebarkan artikel ini
Kepala Desa Butun, Imam Darmawan BK,
Foto: Kepala Desa Butun, Imam Darmawan BK, @by_reportasenews.net

BLITAR, Reportasenews.net – Ribuan warga Desa Butun memadati acara Jalan Sehat dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Minggu (01/09/2024), pagi.

Kemeriahan acara ini tak hanya terlihat dari antusiasme peserta, tetapi juga kehadiran seorang jurnalis Reportasenews.net, Asrofi, yang turut ambil bagian dalam kegiatan tersebut.

Kegiatan yang diprakarsai oleh Pemerintah Desa Butun ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus wadah pemersatu bagi warga.

Sejak pagi buta, peserta sudah berkumpul di RT masing-masing, termasuk Asrofi, yang merupakan warga desa setempat.

Dengan semangat nasionalisme yang terpancar dari wajah-wajah ceria dan pakaian bernuansa merah putih, peserta dengan penuh semangat menyusuri rute yang telah ditentukan.

Bagi Asrofi, acara ini menjadi momen penting di tengah kesibukan rutinnya sebagai jurnalis.

“Ini momen baik dan penting bagi saya untuk membangun silaturahmi, sekaligus berolahraga yang menumbuhkan semangat nasionalisme di antara sesama warga,” ucapnya.

jurnalis Reportasenews.net, Asrofi,
Foto: Jurnalis Reportasenews.net, Asrofi, saat mengikuti kegiatan jalan sehat Desa Butun, @by_reportasenews.net

Setelah perjalanan selesai, seluruh peserta mengikuti senam bersama yang dipandu oleh instruktur senam.

Gerakan-gerakan yang energik dan menyenangkan ini tidak hanya menghangatkan tubuh tetapi juga membangkitkan semangat kebersamaan di antara warga.

Jalan Sehat yang diikuti berbagai elemen masyarakat ini tidak hanya menjadi kegiatan fisik semata, tetapi juga sebagai sarana mempererat tali silaturahmi dan mempromosikan gaya hidup sehat.

Sepanjang rute, peserta disuguhi pemandangan alam pedesaan yang asri, dihiasi dekorasi bernuansa kemerdekaan.

Pada puncaknya, acara diisi dengan pengundian doorprize yang menambah semarak kegiatan. Hadiah-hadiah menarik, seperti kompor gas, magic com, kipas angin, hingga dua sepeda gunung sebagai hadiah utama, semakin memotivasi peserta untuk menyelesaikan rute hingga finis di depan Kantor Desa Butun.

Pada kesempatan yang sama, Pemerintah Desa Butun juga menyerahkan kupon hadiah bagi para juara lomba se-Desa Butun, yang diawali oleh Kepala Desa.

Hadiah tersebut merupakan bentuk apresiasi atas partisipasi aktif masyarakat dalam kegiatan tersebut.

Acara ini juga menjadi momen spesial untuk memberikan apresiasi kepada warga yang berpartisipasi aktif dalam menyukseskan acara. Dengan semangat nasionalisme yang tinggi, para pemuda, orang tua, hingga anak-anak berhasil mengikuti kegiatan ini dengan baik.

Kepala Desa Butun, Imam Darmawan BK, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh panitia dan peserta yang telah berkontribusi.

“Acara ini membuktikan bahwa semangat gotong royong dan nasionalisme masih tertanam kuat di hati masyarakat Desa Butun,” pungkasnya.***

“Banner