SUMENEP, reportasenews.net – Seorang anak berinisial EA (10), warga Dusun Kebun Kelapa, Desa Kalianget Barat, Kecamatan Kalianget, Kabupaten Sumenep, dilaporkan meninggal dunia di kolam renang Wisata Tectona yang berlokasi di Desa Torbang, Kecamatan Batuan, Kabupaten Sumenep, pada Rabu (25/12/2024) sekitar pukul 10.00 WIB.
Kronologi Kejadian
Menurut penjelasan Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti S., S.H., peristiwa bermula ketika korban datang ke tempat wisata bersama ibu kandungnya sekitar pukul 08.00 WIB. Korban mandi di kolam khusus anak-anak dan bermain di pipa blower yang mengeluarkan gelembung.
“Saksi berinisial J (40), warga Dusun Temor Lorong, Desa Kalimo’ok, Kecamatan Kalianget, melihat korban bermain di pipa blower sambil menghadapkannya ke wajah dan berjoget. Setelah itu, korban naik ke pinggir kolam, tetapi terlihat sempoyongan,” ungkap AKP Widiarti.
Saksi kemudian memberi tahu ibu korban tentang kondisi anaknya yang tampak sempoyongan. Ibu korban segera menghampiri anaknya, namun korban kembali masuk ke kolam dalam kondisi lemas. Ibu korban langsung menceburkan diri ke kolam untuk menolong anaknya, diikuti oleh saksi yang turut membantu membawa korban ke pinggir kolam.
“Setelah dibopong ke tepi kolam, dari mulut korban keluar lendir. Tubuh korban sempat diberi minyak putih sebelum dilarikan ke RSUD Dr. H. Moh. Anwar. Namun, setelah diperiksa oleh dokter IGD, korban dinyatakan meninggal dunia,” tambahnya.
Pernyataan Keluarga
Keluarga korban, melalui ayahnya SH, menyatakan menolak dilakukan otopsi dan telah mengikhlaskan kepergian korban sebagai takdir.
“Pihak keluarga juga menyatakan tidak akan melaporkan peristiwa ini,” kata AKP Widiarti.
Langkah Polres Sumenep
Polres Sumenep segera mengambil langkah-langkah penanganan dengan mendatangi dan memeriksa tempat kejadian perkara (TKP). Selain itu, Polres juga berkoordinasi dengan pengelola Wisata Tectona dan mencatat keterangan para saksi.
“Kapolsek Sumenep Kota AKP Hudi Susilo, S.H., bersama Kanit Pidkor IPTU Agus Rusdianto, S.H., dan Kanit Pidum IPDA Sirat, S.H., serta anggota Satreskrim Polres Sumenep telah mendatangi lokasi kejadian dan memasang garis polisi di sekitar area kolam renang,” pungkas AKP Widiarti.