LUMAJANG, Reportasenews.net – Tingkatkan Kepedulian Lingkungan, Babinsa Wonoayu Koramil 0821/06 Ranuyoso, Sertu Farik Fandianto, bersama dengan warga melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan sampah yang menyangkut di pinggiran curah, di Dusun Krajan RT 001 RW 001 Desa Wonoayu, Kecamatan Ranuyoso, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (26/7/2024).
Dalam kesempatan itu, Sertu Farik Fandianto mengatakan Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, khususnya di daerah aliran sungai atau curah yang sering menjadi tempat menumpuknya sampah.
“Kegiatan karbak ini, disamping sebagai wujud edukasi kepada warga sekitar dengan memberikan kesadaran masyarakat tidak membuang sampah sembarangan, juga sekaligus menjaga lingkungan dipinggiran curah tetap bersih sehingga tidak menjadi sarang penyakit,” kata Sertu Farik.
Dalam aksi kerja bakti tersebut, warga bersama Babinsa bergotong-royong mengumpulkan sampah yang terbawa arus dan tersangkut di pinggiran curah. Dengan semangat gotong royong, mereka membersihkan sampah-sampah plastik, daun-daun kering, dan material lain yang dapat menghambat aliran air dan menyebabkan banjir saat musim hujan tiba.
Kasun Krajan, Muhdor, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, mengapresiasi inisiatif Babinsa dan masyarakat. Kegiatan itu juga menjadi momen untuk mempererat tali silaturahmi antara Babinsa dan masyarakat.
Melalui kegiatan kerja bakti dapat terjalin komunikasi yang baik dan kerjasama yang lebih erat dalam menjaga keamanan dan kebersihan lingkungan. Selain itu, edukasi langsung seperti itu dianggap lebih efektif dalam mengubah perilaku masyarakat dibandingkan dengan sosialisasi biasa.
“Kami sangat berterima kasih kepada Sertu Farik dan semua warga yang telah ikut serta dalam kerja bakti ini. Dengan adanya kegiatan seperti ini, kami berharap warga semakin sadar akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan tidak lagi membuang sampah sembarangan,” ujar Muhdor.
Ia menambahkan, bahwa Kerja bakti yang digelar diharapkan menjadi langkah awal yang baik untuk menjaga kelestarian lingkungan dan mencegah masalah-masalah yang ditimbulkan oleh sampah, seperti banjir dan pencemaran air.
“Dengan kebersamaan dan kepedulian, setiap warga dapat berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman,” pungkasnya.***