Enam Pelaku Pencurian Pintu Air Tambak Diamankan Warga di Sidoarjo

1766188853066

 

Sidoarjo — Enam orang terduga pelaku pencurian pintu air tambak diamankan warga di kawasan Tambak Segoro, Kecamatan Sedati, Sidoarjo, Jumat (19/12/2025). Penangkapan dilakukan setelah warga mencurigai aktivitas pelaku yang berulang kali menyasar fasilitas tambak milik warga.

Lurah Tambak Segoro, Anik Machmudah, mengatakan warga telah melakukan pengintaian sejak sekitar pukul 15.30 WIB. Para pelaku diketahui menggunakan perahu untuk menuju lokasi pintu air tambak yang akan dicuri.

“Warga menerima laporan adanya aktivitas pencurian pintu air tambak. Setelah memastikan situasi, warga bersama perangkat kelurahan bergerak ke lokasi dan mengamankan para pelaku,” kata Anik saat dikonfirmasi, Jumat malam.

Puluhan warga kemudian menyergap enam pelaku menjelang magrib. Saat penangkapan, para pelaku sempat berupaya melarikan diri, namun berhasil diamankan.

Menurut Anik, pencurian pintu air tambak telah lama meresahkan warga karena terjadi berulang. Upaya penangkapan dilakukan secara bersama-sama untuk mencegah pelaku kembali lolos.

Kerugian akibat hilangnya satu unit pintu air tambak ditaksir mencapai Rp10 juta hingga Rp25 juta.

Usai diamankan, keenam pelaku diserahkan ke Polsek Sedati. Namun, karena mengalami luka akibat tindakan massa, para pelaku terlebih dahulu dibawa ke RS Bhayangkara Porong untuk mendapatkan perawatan medis.

Kapolsek Sedati Iptu Masyita membenarkan bahwa para pelaku yang merupakan warga Pasuruan masih menjalani perawatan medis. Hingga berita ini diturunkan, proses hukum terhadap para pelaku masih menunggu kondisi kesehatan mereka. (rn-ha)

×