Berita

Babinsa Nguter Dukung Peningkatan Kualitas Pertanian Melalui Pendampingan Tanam Padi

203
×

Babinsa Nguter Dukung Peningkatan Kualitas Pertanian Melalui Pendampingan Tanam Padi

Sebarkan artikel ini
Babinsa Desa Nguter Koramil 0821/08 Pasirian, Sertu Eko Prasetyo, melaksanakan kegiatan pendampingan penanaman padi.
Foto: Babinsa Desa Nguter Koramil 0821/08 Pasirian, Sertu Eko Prasetyo, saat melaksanakan kegiatan pendampingan penanaman padi. @by_reportasenews.net

LUMAJANG, Reportasenews.net – Upaya meningkatkan kualitas pertanian dan mendukung ketahanan pangan di wilayah, Babinsa Desa Nguter Koramil 0821/08 Pasirian, Sertu Eko Prasetyo, melaksanakan kegiatan pendampingan penanaman padi di Dusun Basuki, Desa Nguter, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Sabtu (15/6/2024).

Pendampingan ini dilakukan di lahan seluas 1 hektar milik Sutarmin, anggota kelompok tani “Tani Maju”. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari program Hanpangan (Ketahanan Pangan) yang bertujuan untuk memberikan sumbangsih nyata kepada warga tani dalam meningkatkan produktivitas dan kualitas pertanian di wilayah.

Dalam kegiatan tersebut, Sertu Eko Prasetyo bersama petani lainnya melakukan penanaman padi dengan teknik-teknik modern yang telah terbukti meningkatkan hasil panen. Babinsa juga memberikan penyuluhan dan bimbingan terkait penggunaan pupuk yang tepat, pengendalian hama, dan pemeliharaan tanaman agar mendapatkan hasil yang optimal.

“Pendampingan ini sebagai bentuk memberikan sumbangsih kepada warga tani dalam peningkatan kualitas pertanian dan mendukung Hanpangan di wilayah,” kata Sertu Eko Prasetyo.

Sementara itu Sutarmin, anggota Kelompok Tani Tani Maju, menyampaikan pendampingan yang dilakukan oleh Babinsa sangat membantu petani dalam memahami cara-cara bercocok tanam yang lebih efektif.

“Kami sangat berterima kasih atas bimbingan dan motivasi yang diberikan. Dengan adanya pendampingan ini, kami menjadi lebih tahu cara yang benar dalam menanam padi sehingga diharapkan hasil panen kami akan lebih baik,” ujar Sutarmin.

Dengan adanya sinergi antara TNI dan para petani, diharapkan kualitas pertanian di Kabupaten Lumajang akan terus meningkat, memberikan kesejahteraan yang lebih baik bagi masyarakat tani setempat.

“Mudah-mudahan dengan sinergitas ini kualiatas pertanian di Kabupaten Lumajang terus meningkat, sehingga berdampak baik terhadap kesejahteraan masyarakat tani,” tungkasnya.***

“Banner